Menu

Jumat, 26 Oktober 2012

“Folback Aku Dooong..”

Kalau anda punya akun twitter dan rajin bercericit, anda mungkin pernah mendapat mention: “Folback aku dooong..” Folback adalah singkatan dari “follow back”. Bahkan fenomena folback” ini seringkali menjadi “Trending Topic Twitter”.

Apakah respon anda saat menerima tawaran folback?
langsung folback orang tersebut jadi kesal karena permintaan folback, balas mention tersebut dengan perkataan misalnya: “emang kenapa gue harus follow elo?” atau “siapa elo, minta folback.”

block akun tersebut

Sebelum anda mengambil keputusan harus berbuat apa, mari kita telusuri, alasan orang yang minta folback. Sejak saya mempunyai akun twitter 2 tahun lalu, tepatnya pada tanggal 13 Mei 2009, saya menganalisa kemungkinan alasan mengapa orang minta di folback.

Berikut alasan orang yang minta folback:

1. karena dia kenal dengan kita

2. karena dia baru punya akun twitter, dan bingung untuk mendapatkan follower itu bagaimana

3. karena dia terbiasa dengan facebook, yang dua-duanya harus saling berteman, baru bisa sharing, sehingga dia pikir, aturan mainnya adalah bila di follow seseorang, maka orang tersebut harus di kasih tau agar dia folback.

4. karena memang dia narsis, jadi minta di folback sama siapa saja.

5. karena dia fans berat artis tertentu, jadi dia merasa perlu untuk di folback idolanya dan juga minta folback ke sesama fans, biar bisa saling sharing.

6. karena dia ingin kirim ‘Direct Message’ (DM) sesuatu yang penting dan bersifat privasi.

Sekarang bagaimana sebaiknya kita menyikapi orang yang minta folback? Saran saya, lakukanlah hal berikut:

  1. Bila anda publik figur, anda tentu menyadari bahwa twitter bisa menjadi alat komunikasi dengan para penggemar anda dan juga bisa menjadi media mempromosikan diri anda. Tentu anda keberatan bila linimasa anda penuh dengan twit yang tak terlalu berguna untuk anda. Apalagi bila anda punya following satu juta orang, takkan terbaca juga linimasa tersebut. Lebih baik kasih tau saja, bahwa anda tak perlu folback tapi anda akan berusaha membalas mention saat ada kesempatan. Tak perlu marah, kesal apalagi tersinggung.
  2. Bila anda orang biasa, lebih baik di folback saja, toh sama-sama bukan siapa-siapa. Nanti anda lihat saja, apakah twit nya dia menarik atau tidak. Kalau hanya ‘bikin sampah’ di lini masa anda, ya tinggal di unfollow. Itulah keunikan di twitter, mudah untuk follow dan mudah juga untuk unfollow, bahkan mudah untuk block dan report as spam. Atau bila tak mau folback, lebih baik kasih tau orang tersebut, alasan anda tak mau folback.

Folback seseorang tak selamanya merugikan. Banyak orang yang minta agar saya folback, akhirnya menjadi teman diskusi yang menyenangkan.

Sebaliknya, saran saya untuk orang yang meminta agar di-folback seseorang, sebagai berikut:

  1. Jangan pernah minta folback dengan publik figur, kecuali twit anda sangat berguna untuk dia, maka saat folback beritahulah, bahwa twit anda berisi tentang apa saja. Kalau isinya hanya kegiatan anda sehari-hari, tentu tak ada gunanya bagi publik figur tersebut.
  2. Bila anda minta folback ke orang biasa yang anda suka dengan twit-twitnya, tapi tak ada respon sama sekali, biarkan saja. Jangan ulangi lagi, karena mungkin akan membuat orang tersebut kesal.
  3. Bila anda minta folback orang yang anda kenal, anda harus memberi tahu siapa anda kepada orang tersebut, karena foto di twitter kadang tak terlalu jelas, apalagi bila anda tidak pakai nama asli dan foto asli.
  4. Bila anda minta folback, dan di respon dengan kasar, belagu bahkan pakai caci maki, lebih baik orang tersebut langsung di block.
  5. Namun memang sebaiknya anda tak perlu minta folback. Karena bila anda aktif di twitter, lama-lama follower datang sendiri. Kalau tujuan anda ingin dapat follower yang banyak, berikut saran saya:
  6. Sering-seringlah memberikan opini anda, terhadap twit seseorang. Bila opini anda bagus, maka anda akan di ReTweet oleh orang itu, dan dibaca oleh followernya, dan itu akan memancing mereka untuk follow anda.
  7. Bila anda humoris, sering-seringlah menanggapi twit orang yang lucu, dengan komentar yang lebih lucu atau ‘nyeleneh’. Semakin lucu, semakin banyak yang ReTweet anda, maka ucapkan selamat datang pada ‘new follower’ anda.
  8. Bila anda senang memprovokasi atau ‘twitwar’, seringlah mention ke orang sambil bikin komentar yang rusuh dan kontroversi. Follower pun akan berdatangan, karena yang suka dengan twitwar banyak juga.
  9. Bila anda suka berbagi atau kultwit, lakukanlah hal tersebut sesuai dengan pengetahuan anda. Dan bila dilakukan rutin, follower anda akan berdatangan tak terbendung. Tapi sebaiknya setelah anda punya follower paling tidak 20 orang, agar bisa di ReTweet oleh mereka.
  10. Bila anda punya kegemaran yang sama dengan orang tersebut (seperti mengidolakan tokoh yang sama, suka nonton bola, suka motogp, suka novel yang sama dan lain-lain), anda tinggal komentari tentang hal itu, di jamin anda akan di folback.

Atau yang paling cepat menggunakan aplikasi memperbanyak follower. Aplikasi semacam ini banyak sekali anda bisa search di Google juga. Biasanya tiap hari anda bisa dapat paling tidak 100 follower. Diantaranya:

http://plusfollower.info
http://hitfollow.info
http://newfollow.info
http://followback.info
http://letgetmorefollowers.info

Resiko kita di follow orang adalah di unfollow atau di block. Biasanya karena twit kita tidak sesuai dengan seleranya maka kita akan di unfollow. Kalau block, itu lebih karena orang tersebut tidak mau di follow oleh kita, biasanya karena menanggapi dengan kasar atau caci maki atau bisa juga orang itu sensitif, sehingga tak bisa terima perbedaan pendapat.

Diluar dari semua uraian di atas, menurut saya, di twitter bila kita bisa menjadi diri sendiri itu menyenangkan. Saya selama 2 tahun tak pernah minta folback sama orang yang tidak saya kenal dan tidak pernah juga mempermasalahkan orang yang minta folback ke saya, pada akhirnya juga punya follower. Kadang yang follow saya karena sama-sama mengidolakan seseorang, sama-sama suka klub sepakbola tertentu dan lain-lain, yang akhirnya bikin kita saling follow dan kayak sudah lama kenal. Walau isi twit saya garing, tapi saya juga di follow oleh beberapa publik figur.

Mari kita ber-twitter dengan kesenangan kita masing-masing, sambil menghargai kesenangan orang lain dan membuka pergaulan yang seluas-luasnya.

Salam hangat,

@D3551

Tidak ada komentar:

Posting Komentar